www.arifusan.esy.es. Powered by Blogger.

Friday 18 November 2022



Perguruan Tinggi saat ini harus mampu memberikan peluang terhadap mahasiswa untuk dapat mengembangkan kemampuan dirinya yang harus difasilitasi oleh setiap tenaga pengajar atau dalam hal ini adalah dosen. Setiap mahasiswa di era sekarang ini dituntut agar menghasilkan sesuatu capaian yang membuahkan sebuah prestasi yang unggul. Hal tersebut harus ditunjang oleh setiap dosen yang selalu harus melakukan inovasi dan kolaborasi pembelajaran di Perguruan Tinggi.




Dalam proses pembelajaran, untuk menghasilkan kualitas output yang berkualitas dan menunjang keberhasilan, maka komponen penting tersebut adalah Dosen, Mahasiswa dan jalannya pembelajaran. Dalam proses jalanannya pembelajaran, Dosen diminta secara khusus dan berkala untuk menyelenggarakan proses pembelajaranyang efektif dan efisien akan tetapi tidak meniggalkan esensi dari pembelajaran.


Universitas Yudharta Pasuruan sebagai Perguruan Tinggi telah berkomitmen untuk menyelenggarakan pendidikan yang unggul dan berkemajuan. Maka untuk menunjang pembelajaran yang menghasikan output berkualitas dan unggul, Universitas Yudharta Pasuruan mengadakan Workshop Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif dan Inovatif bersama Dr. Henry Praherdhiono, S.Si., M.Pd. Hal tersebut juga sebagai bentuk interpretasi dari Indikator Kerja Utama Poin nomor 7 pada program Kampus Merdeka Merdeka Belajar.






Acara Workshop Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif dan Inovatif ini mendatangkan pembicara yang berpengalaman dibidangnya yaitu Bapak Dr. Henry Praherdhiono, S.Si., M.Pd. dari Universitas Negeri Malang.

Selaku Dekan Fakultas Teknik, Bapak Misbach Munir, MT menyampaikan bahwa diharapkan dengan adanya pelatihan ini, Dosen lebih inovatif dan melakukan upgrade metode pembelajaran dan media pembelajaran sehingga meningkatkan dan pemahaman Mahasiswa terhadap suatu pembelajaran.

Adanya Workshop tersebut selain sebagai wujud implementasi dari penyelenggaraan pembelajaran yang inovatif dan kolaboratif, dapat juga sebagai upaya dalam meyelenggarakan digitalisasi kampus yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi.









Artikel Terkait

Categories:

0 comments :